Monday, 18 January 2021

Cara Mematikan Windows Defender Pada Windows 10

Windows Defender adalah anti virus yang telah menjadi bagian dari sistem operasi Microsoft Windows, Pertama kali diperkenalkan sebagai anti virus gratis untuk Windows XP, lalu dikembangkan untuk Windows Vista, 7, 8, 8.1 dan hingga saat ini pada Windows 10.

Cara Mematikan Windows Defender Pada Windows 10 Untuk Sementara Waktu
Tekan tombol start lalu cari “Windows Defender Settings” dengan langsung mengetik nama tersebut.


Pilih menu “Virus & threat protection settings”.


Lalu matikan Real Time Protection dan pilih yes ketika muncul kotak pertanyaan.


Dan Windows Defender akan mati dalam beberapa saat.


Windows Defender akan secara otomatis kembali bekerja setelah beberapa saat.

Cara Mematikan Windows Defender Pada Windows 10 Untuk Sementara Waktu
Windows Defender pada Windows 10 akan secara otomatis berjalan dan melakukan update database virus secara berkala guna menjamin dan menjaga performa Windows 10 agar tetap maksimal.
Windows Defender selama ini dikenal dengan salah satu anti virus terbaik yang bekerja secara ketat dalam menyaring virus.

Hal tersebut terkadang membuat beberapa aplikasi yang tidak dikenal, justru dianggap sebagai ancaman terhadap sistem operasi meskipun pada dasarnya aplikasi atau software yang hendak digunakan adalah aplikasi biasa yang aman digunakan.

Itu lah yang menjadi alasan mengapa banyak orang yang lebih memilih untuk menonaktifkan windows defender untuk sementara waktu bahkan untuk selamanya atau secara permanen.

Pada saat Windows Defender berhasil dimatikan, disinilah waktu yang bisa anda gunakan untuk menginstall aplikasi atau software yang sebelumnya dianggap sebagai virus oleh Windows Defender.

Menonaktifkan Windows Defender sudah, menginstall aplikasi yang sebelumnya dianggap virus oleh Windows Defender juga sudah.

Namun setelah beberapa saat Windows Defender aktif kembali dan software yang baru saja diinstall tidak bisa digunakan?

Ini berarti anda harus melakukan cara mematikan Windows Defender secara permanen agar masalah ini tidak terulang kembali.

Menonaktifkan Windows Defender tidak direkomendasikan oleh pengembang Microsoft Windows karena saat anda mematikan Windows Defender, sistem operasi yang anda gunakan tidak terlindung dari virus maupun malware yang bisa menyerang kapan saja.

Namun jika anda tetap meinginkan windows defender untuk nonaktif, maka anda bisa mengikuti cara berikut ini:

Cara Menonaktifkan Windows Defender Secara Permanen Melalui Local Group Policy Editor
Tekan tombol Windows + R pada keyboard secara bersamaan untuk membuka perintah Run.
Ketik gpedit.msc dan tekan OK untuk membuka jendela pengaturan Local Group Policy Editor.


Buka jendela Run > Ketik gpedit.msc
Lalu buka direktori berikut ini: Computer Configuration > Administrative Templates > Windows Components > Windows Defender Antivirus.





Direktori Pengaturan Windows Defender
Double Click pada pengaturan Turn off Windows Defender Antivirus.


Lalu muncul jendela pengaturan dan pilih Enabled lalu tekan Apply.


Restart Komputer anda dan sekarang Windows Defender telah nonaktif secara permanen.

Cara Menonaktifkan Windows Defender Secara Permanen Melalui Local Group Policy Editor
Jika sewaktu-waktu anda merasa perlu mengaktifkan kembali windows defender, maka yang harus anda lakukan adalah mengulangi langkah-langkah diatas dan merubah konfigurasi pada settingan Turn off Windows Defender Antivirus menjadi Disabled atau Not Configured.

Pada windows 10 home, anda tidak akan memiliki akses untuk membuka Local Group Policy Editor seperti pada cara diatas.
Namun anda tetap bisa mematikan windows defender dengan merubah nilai pada registry editor yang berkaitan dengan windows defender.

Anda harus berhati-hati dalam melakukan perubahan nilai pada registry, karena jika anda salah mengubah nilainya maka sistem operasi dapat bekerja dengan tidak sesuai dan mengakibatkan sistem operasi tidak bisa anda gunakan.

Berikut ini bagaimana cara mematikan windows defender pada Windows 10 Home edition melalui registry editor atau regedit:
Mematikan Windows Defender Pada Windows 10 Home
Tekan tombol Windows + R pada keyboard secara bersamaan untuk membuka perintah Run.
Ketikan regedit lalu tekan oke atau enter untuk membuka jendela registry editor.


Buka jendela Run > jalankan perintah regedit.
Masuk kedalam direktori berikut ini: HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Policies\Microsoft\Windows Defender .


Klik kanan pada Folder Windows Defender klik New>DWORD (32-bit) Value.


Beri nama DisableAntiSpyware dan tekan Enter.


Double clik pada DisableAntiSpyware yang baru saja anda buat, lalu ubah Value Data dari 0 menjadi 1 lalu tekan Ok.


Restart komputer anda dan windwos defender sekarang sudah tidak aktif secara permanen.

Cara Mematikan Windows Defender secara permanen melalui registry editor juga bisa anda ikuti pada video tutorial berikut:

Cara Mematikan Windows Defender Secara Permanen Melalui Registry Editor
Jika suatu saat nanti anda ingin mengaktifkan Windows defender kembali, maka yang harus anda lakukan adalah menghapus registry DisableAntiSpyware yang baru saja kita buat tadi.

Caranya masih sama seperti saat anda membuat registry tersebut, yaitu masuk kedalam Masuk kedalam direktori berikut ini: HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Policies\Microsoft\Windows Defender, lalu hapus DisableAntiSpyware.

Meskipun kami memberikan cara mematikan windows defender dengan mudah, kami tidak merekomendasikan anda untuk menonaktifkan windows defender, karena komputer anda sekarang tidak memiliki perlindungan dari malware dan virus.