Tutorial Social Network

Informasi Seputar Media Sosial

Tutorial Computer

Informasi Seputar Komputer

Tutorial Youtube

Informasi Seputar Youtube

Tutorial Blogger

Informasi Seputar Blogger

Tutorial Wordpress

Informasi Seputar Wordpress

Tutorial Website

Informasi Seputar Pemrograman Website

Tutorial Windows

Informasi Seputar Sistem Operasi Windows

Tutorial Linux

Informasi Seputar Sistem Operasi Linux

Tutorial Android

Informasi Seputar Android

Friday 6 November 2020

5 Tips SEO Untuk Blogger Di Blogspot

Melakukan optimisasi artikel untuk Search Engine Optimization (SEO) itu bukan hal yang mudah tapi juga sebenarnya tidak sulit dilakukan jika kita mau.

SEO Untuk Blogger #1: Judul Dan URL Mengandung Kata Kunci
Kata kunci atau keyword itu sangat penting dalam SEO. Kata kunci adalah kata-kata yang diharapkan akan dicari oleh orang melalui Google Search Engine ataupun Mesin Pencari lainnya. 
Cara Mengedit URL Post
Tips SEO untuk blogger di blogspot yang pertama adalah bahwa judul dan url tulisan mengandung kata kunci yang ditargetkan tersebut. Jika kalian perhatikan, tulisan ini mengandung kata kunci tersebut. 

Tips SEO #2: Perhatikan Penggunaan Kedalaman Kata Kunci
Kedalaman kata kunci (keyword density) itu adalah berapa banyak kata kunci digunakan dalam satu postingan. Jangan berlebihan dalam menggunakan kata kunci di dalam postingan namun juga jangan terlalu sedikit menaruh kata kunci dalam post. 

Yang terbaik menurut para pakar SEO (blogspot ataupun wordpress) adalah lebih dari 0.15% tapi jangan melebihi 3%. Nah loh… jangan bingung ya. Untuk mengukur keyword density dalam sebuah post kalian bisa menggunakan rumusan berikut: 

Keyword Density = Jumlah Keyword Muncul / Jumlah Kata Dalam Post * 100%

Misalnya dalam postingan tips seo untuk blogger di blogspot ini, jumlah keyword muncul dalam total postingan adalah 8 kali dengan total kata dalam post adalah 578 kata Maka keyword density untuk postingan ini adalah: 1,38%

Cara optimalisasi SEO #3: Optimalisasi Gambar
Cara berikutnya yang paling sering diucapkan oleh para master SEO itu adalah mengoptimalisasi gambar dalam sebuah postingan. Caranya adalah dengan menggunakan alt tag pada gambar berisikan kata kunci yang ditargetkan. Mungkin nanti saya akan share terpisah untuk optimaliasi gambar ini. 

O iya, jangan juga pakai gambar orang lain tanpa ijin ya. Kita sama-sama menghargai hasil karya orang lain yukkk. 

Tips Optimalisasi #4: Link Ke Postingan Internal Dan Setidaknya 1 External 
Yang paling bagus dalam menulis adalah kita memasukkan internal link dalam blog kita sendiri yang terkait dengan postingan. Jangan sembarangan memasukkan internal link juga ya. 

Harus diingat pada saat memasukkan link ke post kita sendiri adalah bahwa link yang disebutkan itu terkait dengan isi tulisan yang kita buat. Dan juga setidaknya memuat satu link ke blog lain (external link). Untuk external link ini sendiri, disarankan untuk membuatnya nofollow. 

Tips SEO Untuk Blogger Di Blogspot #5: Kolom Komentar
Saya sendiri sih menganjurkan untuk membuat kolom komentar di blogspot itu dimoderasi. Hal ini untuk menghindari terjadinya spam oleh orang tidak bertanggung jawab. Memang agak ribet karena harus login dan lihat dashboard blog kita terus, tapi lebih baik daripada kita terkena dampak dari komen spam.
 
Komen Spam

Kemudian, setting kolom komentarmu sebagai kolom nofollow agar kalaupun ada yang spam, google tidak akan mengindexnya. Opsi lainnnya adalah menggunakan Google Plus sebagai opsi komentar.

Masalah Copyright Gambar Dalam Blog

Masalah copyright gambar dalam blog ini menjadi issue yang gak henti-hentinya terjadi karena si empunya gambar merasa telah dirugikan. Apalagi kalau memang gambar itu adalah milik dia sendiri. Itu salah satu permasalahan hak cipta gambar dalam blog.

Berikut ini beberapa alasan dan juga solusi yang bisa digunakan oleh blogger untuk masalah gambar ini.
Mendapatkan Gambar Bagus Itu Gak Gampang
Hak Cipta adalah satu hal yang hendaknya kita junjung tinggi dalam pelaksanaannya. Kita, sebagai blogger, merasakan sulitnya menghasilkan sebuah karya – dalam hal ini tulisan kita atau jika kamu food blogger, pasti kamu merasakan susahnya menghasilkan sebuah foto makanan yang bagus. 

Seperti yang dituliskan oleh Mbak Sashy dalam Facebooknya beberapa waktu lalu. 

Susahnya mendapatkan gambar (sumber: Sashylittlekitchen.com)

Dan Mbak Sashy sendiri juga menuliskan di dalam blognya Sashylittlekitchen.com mengenai pelanggaran hak cipta oleh blogger ini.

Coba bayangkan panjangnya proses untuk mendapatkan sebuah gambar yang bisa dipakai untuk sebuah postingan blog. Kebayang gak rasanya kalau suatu hari mendapatkan foto tersebut dipakai begitu saja tanpa ijin dan bahkan membuang watermark foto. 

Menghargai Hasil Karya Orang Lain – Cara Mendapatkan Gambar Untuk Blog Tanpa Melanggar Hak Cipta
Yang perlu ditekankan sepertinya bukan lagi pengetahuan mengenai Hak Cipta sebuah foto tapi adalah kesadaran dalam menggunakan gambar tersebut. Saya sendiri yakin kalau banyak yang sebenarnya sudah paham mengenai copyright gambar dalam blog (termasuk fungsi blog dalam meningkatkan SEO blog).

Tapi hal ini tidak mengurangi pelanggaran hak cipta gambar dalam blog. Masih banyak pelanggaran terjadi dan rata-rata menggunakan kalimat: 
Saya mengambilnya dari google kok… gak masalah dong. 

Padahal kenyataannya, Google sendiri memiliki Terms & Condition yang jelas mengenai masalah hak cipta ini. Dia tidak mengijinkan orang juga serta merta menggunakan foto orang lain tanpa ijin. 

Mencari Gambar Menggunakan Google
Sama seperti kebanyakan orang, saya suka sekali menggunakan google search dalam mencari gambar yang kira-kira cocok untuk tulisan blog saya. Awalnya saya akan search dan saat image yang cocok muncul, saya akan langsung menggunakannya begitu saja. 

Hingga suatu hari saya tertumbuk (stumble upon) tulisan dari Mbak Handdriati mengenai cara mencari gambar di google. Ternyata google menyediakan fasilitas untuk mencari gambar tanpa copyright. Kalau kita menggunakan fasilitas advance dalam pencarian gambar di google ini, pastinya kita tidak melanggar. 

Cara mencari gambar yang bebas masalah hak cipta di Google itu gampang kok. Caranya: 

1. Masuk ke Google


2. Masukkan keyword gambar yang ingin dicari seperti kita biasa lakukan. 
3. Klik Pengaturan (Setting) yang ada di kiri atas dan pilih advance search
Advance Search

4. Akan muncul opsi lanjutan untuk pencarian gambar di google
Tampilan pencarian tingkat lanjut di google

5. Scroll ke bawah dan pilih yang usage right (hak penggunaaan). Pilih yang free to use or share atau free to use or share, even commercially. 
Pilih gambar yang bisa kita pakai

Akan muncul daftar gambar di google yang bisa kita pakai tanpa harus khawatir kalau kita melanggar hak cipta atas gambar tersebut atau tidak. Dan dengan melakukan hal itu, kita sudah menghargai hasil karya orang lain loh. Gampang kan?

Menggunakan Gambar Pribadi
Cara lain yang bisa membuat kita aman dari masalah hak cipta atau copyright untuk gambar dalam blog kita adalah menggunakan gambar pribadi kita. Kalau kita menggunakan gambar pribadi, artinya kan memang itu hak cipta kita sendiri. 

Dan jangan lupa menggunakan watermark pada gambar tersebut (walau akan ada orang yang dengan mudah menyembunyikan watermark tersebut). Biasanya saya pakai Pixlr Express dan Fotor untuk edit foto dan menambahkan watermark di laptop saya. Sudah barang tentu menggunakan Photoshop untuk watermark akan lebih bagus. 

Tapi sebenarnya, dengan ataupun tanpa watermark, semua gambar pribadi yang diupload di sebuah blog akan mengikuti kebijakan dari blog tersebut. Jadi saat kamu menggunakannya, baca dulu Privacy Policy blog itu ya. 

Menggunakan Gambar Dari Website Penyedia Foto Gratis
Sebelumnya, saya pernah menggunakan Shutterstock untuk foto-foto dalam blog saya. Tapi itu sebelum saya tahu bahwa shutterstock member yang free itu tidak diperkenankan menggunakannya. Setelah itu, saya langsung hapus semua foto dari shutterstock yang pernah saya pakai. 

Namun, jangan khawatir, masih banyak website lain penyedia foto gratis yang bisa kita pakai. Gambar-gambar di website ini adalah gambar yang bisa kita pakai untuk blog tanpa masalah copyright atau hak cipta gambar sama sekali. 

PEXELS. Pexels.com menyediakan banyak foto yang bisa kita pakai dalam blog. Gambar yang ada pun juga bagus-bagus kok. Bisa kita edit seperti dalam foto di bawah ini. 

Ada juga saya pakai pixabay kadang-kadang. Atau juga Flickr.com. Tapi untuk Flickr, kita pun harus cek ya ketentuannya. Terkadang ada yang tidak diperkenankan untuk dipakai secara bebas. Baca ketentuannya di Creative Common Flickr.

Kesimpulan
Rata-rata blogger memahami pentingnya gambar dalam sebuah postingan blog. Tapi masalah hak cipta atau copyright gambar dalam blog masih menjadi momok menakutkan. Jika kita menggunakan gambar yang punya hak cipta tidak boleh digunakan secara bebas, kita bisa dilaporkan ke DMCA oleh empunya dan bisa dibanned. 

Apalagi jika kamu adalah Adsense Publisher, masalah hak cipta atau copyright gambar dalam blog ini bisa membahayakan dirimu loh, bisa dibanned akun Adsense kalian.

Bagaimana Mencegah Komentar Spam Di Blog

Untuk pengguna blogspot, komentar spam memang agak lebih ribet karena tidak bisa edit tulisan hanya bisa delete atau publish. Sedangkan untuk pengguna wordpress, bisa lebih tenang, kalau ada yang spam dengan memasukkan link hidup di komentar, bisa diedit.

Hal ini mungkin dirasa tidak masalah – ketika komentar banyak dengan link ataupun tidak. Tapi jangka panjangnya, komentar spam di blog seperti ini bisa merugikan blog kita sendiri.

Pengertian Komentar Spam Di Blog
Pengertian komentar spam di blog itu sendiri bisa diartikan sebagai komentar-komentar berisikan link-link yang tidak diinginkan. Link tersebut bisa saja berupa link iklan ataupun link posting ke blog lain yang sama sekali tidak terkait satu sama lain. 

Contoh komentar spam di blog – yang ini biasanya pakai script

Seringkali komentar spam di website ini menggunakan script yang memungkinkan penyebaran dengan sangat cepat. Jika sudah demikian, komentar-komentar yang terpublish di blog atau website itu akan jadi sangat mengganggu. 

Pengertian komentar spam di atas adalah pengertian tahap parah, menurut Blogging Indonesia. Dalam level tertentu, blogger sering juga melakukan spam pada komentar blogger lainnya tanpa disadari. Yaitu ketika memberikan komentar yang sama sekali tidak terkait dengan isi tulisan blog yang dikomentari tersebut. Misalnya saja seperti kebiasaan Kaskuser – Pertamax. 

Bagaimana Cara Mencegah Komentar Spam Di Blog
Cara mudah mencegah mendapatkan komentar spam di blog kita itu berbeda-beda antara satu dengan yang lainnya tergantung platform blog yang digunakan. Untuk yang menggunakan WordPress dan blogger pengguna blogspot, cara mengatasi spam ini sangatlah berbeda. 

Cara Mencegah Komentar Spam di WordPress
Untuk blogger pengguna platform WordPress, baik itu free hosted wordpress ataupun self-hosted, bisa menggunakan Akismet. Software anti spam khusus untuk wordpress ini terbukti sangat efektif di blog berplatform wordpress yang saya gunakan. 

Cara mendapatkan perlindungan dengan akismet pun cukup mudah. Kita hanya perlu mendapatkan API KEY dari Akismet untuk didaftarkan ke blog kita. Dan blog kita pun akan terlindungi dari serangan spam.

Akismet – Cukup menolong dalam mencegah komentar spam

Berapa biaya akismet untuk mencegah spam di wordpress ini? Ada beberapa opsi, termasuk di dalamnya FREE. Saya sendiri menggunakan yang free di febriyanlukito.com. Dan selama ini masih cukup ampuh dalam mencegah komentar spam. 

Cara mudah kedua mencegah komentar spam di wordpress adalah dengan mengaktifkan juga moderasi komentar untuk para pengunjung yang baru pertama kali datang dan komentar di blog kita. Dengan cara ini, setidaknya kita bisa membaca terlebih dahulu komentar teman baru kita ini, apakah relevan atau tidak. 

Mencegah Komentar Spam di Blogspot
Cara termudah mencegah komentar spam di blogspot adalah dengan mengaktifkan CAPTCHA. Itu loh kotak dialog yang muncul dan meminta kita untuk input angka, kata ataupun memilih gambar untuk membuktikan diri kita ini manusia, bukan robot. 

Dengan mengaktifkan Captcha pada blog atau website dengan platform Blogspot dirasa cukup ampuh dalam mengurangi jumlah komentar spam. Namun, di sisi lain, para user alias blogger (termasuk saya sendiri) enggan meninggalkan komentar di blog atau website dengan captcha. 


Saya pribadi merasa mengganggu sekali kalau harus menginput itu setiap kali ingin berkomentar. Tapi setting dari blogspot sendiri sebenarnya menganjurkan hal ini, setidaknya dilakukan secara random oleh blogspot. Jadi kalau ada yang mendapatkan Captcha pada saat meninggalkan komentar di blog ini, saya mohon maaf. 

Masukkan untuk blogger yang menggunakan blogspot sebagai platform blognya, lebih baik moderasi komen yang masuk. Lebih ribet karena harus login dan approve komen, tapi dengan demikian, blog kita bebas dari komentar spam.

Kesimpulan
Pada dasarnya tidak ada satu blogger di dunia ini yang suka dengan komentar spam dan sangat-sangat menghindari hal ini. Namun selalu ada saja orang iseng di luar sana yang sering melakukannya. Untuk mencegah komentar spam di blog sebenarnya cukup mudah, yaitu dengan memasang software anti spam seperti Akismet di WordPress ataupun memasang Captcha di Blogspot. 

Di samping itu, sebenarnya ada satu cara paling mudah yang bisa kita terapkan, baik di wordpress ataupun blogspot, untuk mencegah komentar spam di blog kita. Yaitu dengan cara memoderasi semua komentar yang masuk ke blog kita. Hal ini memungkinkan kita untuk membaca, memilah dan mengedit komentar yang sekiranya tidak diperlukan.

Namun, jika opsi termudah dalam mencegah komentar spam di blog kita ini yang dipilih, haruslah rajin membuka Dashboard blog kita dan mengecek komentar yang masuk.

5 Cara Mematikan Update Otomatis Windows 10 yang Mengganggu

Update ini selalu diunduh dan diinstal secara otomatis jika laptop atau PC kalian terhubung dengan internet.
Tapi tidak semua orang senang menerima dan menginstal update yang datangnya tiba-tiba ini. Pasalnya, untuk menginstal update kalian harus berhenti bekerja untuk me-restart laptop atau PC.
Selain itu, update yang dirilis mungkin saja tidak sesuai dengan program yang sering kalian gunakan. Belum lagi ukuran update yang sangat besar bisa menguras kuota internet kalian.

Lalu, bagaimana cara menghentikan update otomatis Windows 10? Walau tidak bisa mematikan update secara permanen, berikut lima cara untuk mematikan update otomatis Windows 10 yang dirangkum detikINET dari Tech Radar:

1. Hentikan Sementara Update Otomatis
Cara ini tidak bisa mematikan auto update secara permanen, tapi bisa membantu menghentikan update otomatis untuk sementara waktu. Buka menu Start dan masuk ke aplikasi Settings.

Setelah masuk ke Settings, klik Update & Security > Windows Update yang ada di sisi kiri > Advanced options. Di bawah Pause Updates, klik toggle yang ada hingga menjadi On.
Cara ini akan menghentikan update otomatis selama 35 hari, tapi kalian harus mengunduh update terbaru setelah periode tersebut berakhir jika kalian masih ingin menghentikan update otomatis.

2. Batasi Koneksi Internet
Cara ini mudah tapi sangat membantu menghentikan update dan menghemat kuota internet. Klik menu Start lalu buka aplikasi Settings. Dari sini klik Network & Internet, kemudian Wi-Fi di kolom sebelah kiri.

Cari nama koneksi Wi-Fi yang kalian pakai. Scroll ke bawah hingga menemukan bagian Metered Connection dan klik toggle yang ada hingga menjadi On. Cara ini akan memberitahu Windows 10 bahwa kalian memiliki internet yang terbatas sehingga tidak akan mengunduh update secara otomatis.

3. Cegah Update untuk Diinstal
Setelah proses instalasi update sudah berjalan, kalian jangan memaksa untuk menghentikannya. Tapi jika Windows 10 sudah mengunduh update tapi belum diinstal, kalian bisa menghentikannya.

Di search bar Windows 10 ketik Security and Maintenance, lalu klik hasil pencarian pertama untuk membuka Control Panel. Klik Maintenance untuk melihat lebih banyak opsi kemudian scroll ke bagian Automatic Maintenance.
Klik Stop Maintenance untuk mencegah update diinstal. Jika berubah pikiran kalian bisa memulai update dengan cara klik Start Maintenance.

4. Matikan Windows Update Startup Service
Di Search Bar Windows 10, ketik Service. Klik kanan di hasil pencarian teratas dan pilih opsi Run as administrator. Scroll down hingga menemukan entri Windows Update.
Jika di kolom Status tertulis Running, klik kanan Windows Update entri dan klik Stop. Setelah itu klik kanan lagi dan pilih menu Properties. Di menu yang muncul, di bagian bawah Startup type, pilih Disabled dan klik OK.

Cara ini mencegah Windows Update untuk menginstall update secara otomatis. Jika kalian ingin mencegah update otomatis tapi masih ingin menginstall update secara manual, pilih opsi Manual dari menu drop-down.

5. Lewat Group Policy
Cara mematikan auto update Windows 10 ini memang sedikit rumit, tapi bisa kalian coba. Ketik 'gpedit.msc' di search bar Windows 10 dan klik hasil pencarian pertama.
Setelah itu, navigasi langkah-langkah ini di kolom sebelah kiri: Computer Configuration > Administrative Templates > Windows Components > Windows Update. Di jendela sebelah kanan, klik dua kali opsi Configure Automatic Updates.

Langkah ini akan membuka jendela baru. Di sudut kiri atas klik Disabled kemudian Apply dan OK. Cara ini akan mencegah Windows 10 mengunduh dan menginstal update secara otomatis, tapi kalian bisa mengunduh update secara manual lewat Windows Update.

Baterai Laptop Tidak Mengisi? Atasi dengan 7 Cara Ini

Kalian pernah sedang asyik bekerja di depan laptop tiba-tiba baterainya nyaris habis, tapi ketika ingin di-charge tidak terjadi apa-apa dan baterai tidak terisi? Atau kalian pernah mendapat notifikasi yang mengatakan 'Battery 20% Plugged In, Not Charging'?
Masalah di atas memang umum ditemui di laptop yang telah berusia cukup tua. Pasalnya baterai lithium yang umum digunakan di laptop kapasitasnya terus menurun tiap tahunnya.

Tapi, hal ini bukan hanya disebabkan oleh baterai saja. Banyak faktor yang bisa menyebabkan baterai laptop tidak mengisi misalnya charger hingga port charger di laptop.
Jangan buru-buru mengganti baterai laptop kalian dengan yang baru.

1. Yakin Sudah Dicolok?
Mungkin terdengar konyol, tapi kalian harus pastikan laptop sudah tercolok dengan charger. Cek adapter AC dan pastikan kabel yang bisa dilepas sudah terpasang dengan benar.

Selanjutnya pastikan baterai sudah berada di tempatnya, dan tidak ada yang salah di titik kontak baterai atau laptop. Setelah itu, coba colokkan charger di stopkontak lainnya untuk melihat apa ada sekring pendek atau putus.

Dengan cara ini kalian bisa tahu bahwa yang menyebabkan baterai tidak terisi bukanlah user error, tapi karena isu lain yang belum diketahui. Jadi penting untuk mengetahui penyebab baterai laptop tidak mengisi saat di-charge agar bisa diatasi dengan cepat.

2. Lepas Baterai dari Laptop
Jika laptop kalian memiliki baterai yang bisa dilepas-pasang, coba keluarkan baterai dari laptop. Kemudian tekan tombol power selama 15 detik untuk menguras semua sisa daya di laptop.

Dengan baterai laptop masih terpisah, colokkan charger ke laptop dan nyalakan. Jika laptop menyala dengan normal, artinya charger bekerja dengan baik dan masalah ada di baterai. Tapi kalian bisa mengatasinya dengan memasang baterai kembali, mungkin posisi baterainya saja yang salah.

3. Periksa Charger
Jika laptop tidak bisa di-charge saat mati coba periksa charger bawaannya. Cara memperbaiki charger laptop tidak berfungsi adalah dengan memperhatikan kabelnya jika ada yang kerutan atau bagian yang terbuka. Periksa ujung-ujungnya apa ada koneksi yang rusak, misalnya kabel yang longgar atau mungkin digigit hewan.

Jangan lupakan adapter AC-nya. Apa warnanya berubah atau ada bagian yang bentuknya berubah? Coba diendus, jika ada aroma plastik terbakar mungkin itu sumber masalahnya.

4. Periksa Colokan Charger
Ketika memasukkan colokan charger ke laptop, koneksinya harus terasa solid dan mantap. Jika ada debu atau residu lainnya di dalam colokan, koneksinya mungkin tidak bisa optimal.
Coba bersihkan bagian dalam colokan menggunakan tusuk gigi, lalu coba colokkan kembali.

5. Dinginkan Laptop
Baterai laptop sangat rentan terhadap suhu yang panas, jadi jika laptop kalian overheat itu bisa menimbulkan masalah. Jika temperatur meningkat, sensor baterai bisa bermasalah dan justru memberitahu sistem jika baterai terisi penuh atau hilang sepenuhnya, hingga menyebabkan masalah saat charging.

Masalah seperti ini biasanya muncul di laptop lawas yang memiliki kualitas sistem cooling lebih rendah dibanding laptop baru. Jika laptop kalian overheat, coba matikan beberapa saat hingga mendingin, dan pastikan ventilasi udara bersih dari debu dan tidak terhalang.

6. Update Driver
Jika laptop kalian menggunakan Windows 10, buka menu Device Manager dan cari opsi Batteries yang di bawahnya ada beberapa entri. Biasanya ada tiga entri: satu untuk baterai, satu untuk charger dan satu lagi yang disebut Microsoft ACPI Compliant Control Method Battery.

Klik kanan di setiap entri, kemudian pilih Properties. Masuk ke tab Driver dan klik opsi Update Driver yang ada di bawahnya. Setelah itu, restart laptop kalian dan coba colokkan ke charger kembali.

7. Uninstall Baterai
Jika baterai laptop tidak mengisi saat di-charge, kalian bisa mengatasinya dengan uninstall baterai. Caranya buka menu Device Manager dan klik Batteries.
Di situ kalian akan melihat dua entri: Microsoft AC Adapter dan Microsoft ACPI-Compliant Control Method Battery. Klik kanan di tiap entri dan pilih opsi Uninstall device.

Setelah itu matikan laptop dan cabut charger dari laptop. Jika laptop kalian menggunakan baterai lepas pasang, cabut baterai dari laptop.
Jika baterai sudah dilepas, coba masukkan kembali ke laptop. Colokkan laptop ke charger dan nyalakan. Klik ikon baterai di system tray dan kalian akan melihat indikator yang menyatakan laptop kalian sudah 'plugged in and charging'.